ANALISIS KONJOIN UNTUK MENGUKUR PREFERENSI KONSUMEN BERAS DI KECAMATAN MATARAM

  • Anwar Anwar Universitas Mataram
  • Ni Luh Sri Supartiningsih Universitas Mataram
Keywords: Beras, Preferensi Konsumen, Analisis Conjoin

Abstract

Penelitian ini bertujuan adalah: (1) Untuk menganalisis preferensi konsumen terhadap beras di Kecamatan Mataram, dan (2) Untuk menganalisis atribut yang paling dipertimbangkan oleh konsumen beras di Kecamatan Mataram. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik survei dengan berpedoman pada kuesioner. Unit analisis pada penelitian ini adalah konsumen yang membeli beras di Kecamatan Mataram. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif dan kualitatif. Penentuan daerah penelitian menggunakan purposive sampling dan sengaja memilih Kecamatan Mataram. Penentuan responden menggunakan rumus slovin dengan jumlah sebanyak 100 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode accidental sampling. Metode accidental sampling merupakan metode pemilihan sampel yang kebetulan bertemu dengan peneliti di lokasi penelitian. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan adalah analisis konjoin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: beras yang menjadi preferensi konsumen di Kecamatan Mataram adalah beras warna putih karena banyak konsumen atau masyarakat yang beranggapan bahwa beras yang berwarna putih memiliki kualitas yang lebih baik dibanding beras yang berwarna putih susu, dan atribut beras yang paling dipertimbangkan responden di Kecamatan Mataram adalah atribut kualitas beras, karena beras adalah makanan yang dikonsumsi sehari-hari sehingga responden memilih beras dengan mutu yang baik, dan juga apabila konsumen membeli beras dengan kualitas yang diinginkan akan memberikan kepuasan tersendiri bagi konsumen, tetapi dengan kisaran harga yang masih terjangkau sesuai dengan kemampuannya.

Published
2024-05-16

Most read articles by the same author(s)