DAMPAK SOSIAL EKONOMI COVID-19 DAN PROGRAM POTENSIAL UNTUK PENANGANANNYA: STUDI KASUS DI KABUPATEN LOMBOK BARAT

  • I Ketut Budastra Fakultas Pertanian
Keywords: dampak sosial-ekonomi Covid-19

Abstract

Penyakit Corona virus (Covid-19) yang berawal di Kota Wuhan-Cina, pada bulan  December 2019, telah menyebar ke ratusan negara di dunia, termasuk di Kabupaten Lombok Barat-Indonesia. Respon cepat penanggulangan penyebaran Covid-19 memberi dampak yang negatif terhadap perekonomian dan keberlangsungan kehidupan masyarakat. Paper tulis ini memiliki dua tujuan, yaitu: (i) menganalisa secara cepat dampak ekonomi Covid 19; dan (ii) merumuskan rekomendasi program jangka pendek penanganan dampak ekonomi Covid-19 di Kabupaten Lombok Barat, untuk pelaksanaan Mei–December 2020. Metodologi yang digunakan adalah  kombinasikan tehnik penilaian cepat dan perencanaan partisipatif. Ditemukan bahwa Covid-19 menimbulkan gangguan pada operasi rantai nilai dan mengancam keberlangsungan operasi dunia usaha di berbagai sektor. Sektor ekonomi terdampak parah adalah pariwisata dan transportasi, diikuti oleh sektor industri pengolahan, perdagangan, dan sektor-sektor lainnya. Sebagai konsekuensi, pertumbuhan ekonomi daerah akan menurun dramatis, dan tingkat kemiskinan penduduk akan meningkat tajam pada tahun 2020. Diantara program-program direkomendasikan untuk penanganan dampak sosial ekonomi Covid-19 adalah penanggulangan gangguan yang timbul pada rantai nilai dunia usaha, perlindungan usaha kecil dan mikro; penyediaan makanan minuman siap konsumsi bagi pendduk rentan tingkat desa, dan dukungan operasi untuk program provinsi dan nasional terkait.

Published
2020-05-19